Bedanya Iman, Keyakinan dan Kepercayaan

Pertanyaan:

Assalamu’alaikum. Wr. Wb. Maaf ustad, saya mau nanya apa bedanya iman, keyakinan & kepercayaan? Padahal semua itu ghaib adanya. Apa yang bisa kita jadikan dasar untuk memperkuat ketauhidan kita? Surat apa dan ayat berapa beserta tafsir mana yang dapat dijadikan referensinya? terimakasih atas penjelasannya.

Jawaban:

Waalaikumussalam Wr. Wb.

Tiga kalimat tersebut biasa diucapkan untuk maksud yang sama. Misal: Aku iman kepada Allah, sama Artinya dengan,  Aku percaya kepada Allah atau Aku yakin kepada Allah.” Hanya bedanya, kalau “yakin” dan “iman” adalah bahasa Arab yang sudah di-Indonesia-kan dan kata “percaya”  adalah bahasa Indonesia yang digunakan untuk menerjemakan kalimat yakin dan iman.

Semua ayat Al-Qur’an kalau dibaca akan menambah kuat iman kita, hanya barang kali yang anda perlukan adalah yang secara harfiah mengajak pikiran anda untuk merenung yang menumbuhkan keimanan. Anda bisa renungi semisal ayat 164 dari surat Al-Baqarah dan ayat lain yang mengajak anda berfikir. Itu semua akan menyuburkan keyakinan anda.

Wallahu alam bish-shawab.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *